Buka PON XXI Aceh-Sumut 2024, Jokowi: Momen Perkuat Persatuan dan Kebersamaan

ACEH (gardasatu) - Ribuan penonton memadati Stadion Harapan Bangsa, Banda Aceh, Senin (9/9/2024) malam, untuk menyaksikan momen bersejarah pembukaan Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumut 2024.

Acara pembukaan yang megah ini diresmikan langsung oleh Presiden Jokowi tepat pukul 21.48 WIB.

"Malam ini saya sangat berterimakasih kepada pemerintah dan seluruh masyarakat Aceh atas ketersediaannya menjadi tuan rumah pelaksanaan PON XXI 2024," ujar Jokowi.

Presiden menekankan, ajang olahraga nasional ini bukan hanya untuk meraih prestasi, tetapi juga sebagai momentum memperkuat persatuan dan kebersamaan di antara masyarakat Indonesia dari berbagai daerah serta menciptakan rasa sportifitas.

"PON ini menjadi kesempatan bagi kita untuk memperkuat kebersamaan dan tali persaudaraan di seluruh Indonesia. Mari kita rayakan PON ini dengan semangat sportifitas dan kegembiraan untuk meraih prestasi," lanjutnya.

Setelah pembukaan, pesta kembang api spektakuler menghiasi langit di atas stadion, yang disambut sorak-sorai dan tepuk tangan meriah dari para penonton.

Kemeriahan tersebut menandai dimulainya kompetisi olahraga terbesar di Indonesia, yang akan mempertemukan atlet-atlet terbaik dari seluruh provinsi.

PON XXI Aceh-Sumut 2024 juga menjadi edisi istimewa karena untuk pertama kalinya sepanjang sejarah, ajang olahraga nasional ini diadakan di dua provinsi sekaligus.

Penyelenggaraan bersama antara Aceh dan Sumut ini bertujuan untuk mempercepat distribusi kesempatan menjadi tuan rumah ke provinsi-provinsi yang belum pernah menyelenggarakan PON sebelumnya.

Bagi Aceh, ini merupakan kesempatan pertama menjadi tuan rumah PON, sementara Sumatera Utara untuk kali kedua setelah sebelumnya pernah menjadi tuan rumah pada tahun 1953.

Ajang ini diharapkan dapat meningkatkan prestasi olahraga di kedua provinsi, sekaligus mempererat hubungan antar warga dari seluruh penjuru Tanah Air.

Acara pembukaan PON XXI Aceh-Sumut 2024 yang penuh semangat ini menjadi awal dari rangkaian kompetisi yang akan berlangsung selama beberapa minggu ke depan, di mana ribuan atlet akan bersaing dalam berbagai cabang olahraga untuk meraih medali dan mengharumkan nama daerah masing-masing.