Stock Obat Cukup,

Puskesmas Luahagundre Persalinan Buka 24 Jam




Nias Selatan (Gardasatu.com) -- Sejumlah wartawan mendatangani Puskesmas Luahagundre untuk melihat keadaan Puskesmas dimana para petugas lagi kerja dan beberapa pasien ada diruangan yang telah disediakan.

Kapuskesmas Luahagundre Maniamolo Kecamatan Luahagundre Septi Oktavia Br Aritonang, SKM saat ditemui dengan wajah senyum menerima sejumlah wartawan diruangannya, sambil menyapa maaf ruangannya sempit, Jumat (08/03/2019).

Kepala Puskesmas  Luahagundre Maniamolo Kecamatan Luahagundre Septi Oktavia Br Aritonang, SKM dengan baik menerima wartawan serta menjelaskan bahwa stok obat yang ada di Puskesmas itu yakni obat dasar seperti Amoxicilin, paracethamol dan lain-lain.

“Kebutuhan obat di Puskesmas Luahagundre masih terpenuhi dan jika stok obat habis maka kami ajukan ke Dinas Kesehatan,” bebernya.

Pasien yang ingin berobat selalu dilayani oleh petugas kesehatan meski hanya sampai sore hari karena status Puskesmas Luahagundre masih type Puskesmas rawat jalan. Selain itu, pihaknya juga melayani pasien ispa, rematik dan bahkan persalinan 24 jam.

“Bagi ibu-ibu yang mau bersalin supaya lebih percaya untuk berobat ke Puskesmas karena kita selalu memberi pelayanan maksimal.

Seluruh tenaga kesehatan dihimbau meningkatkan pelayanan harus diberikan semaksimal mungkin karena menyangkut nasib dan keselamatan masyarakat", tandasnya

Disinggung tentang bagaimana cara pihaknya mencegah penyakit Demam Berdarah (DBD) agar warga di wilayah Kecamatan Luahagundre tidak terjangkit, ia menjawab dilakukan dengan cara turun ke desa-desa untuk melakukan sosialisasi ke warga serta melakukan fogging.

“Kita juga memberikan obat tetes Abate Bactivec kepada warga guna menghindari jentik-jentik nyamuk karena ada 10 Desa yang ditangani,” imbuhnya.

Ia menyebutkan, jumlah tenaga kesehatan yang bertugas di Puskesmas Luahagundre sebanyak 55 orang terdiri dari 15 PNS, 35 Pegawai Tidak Tetap Daerah (PTTD) dan 5 orang Tenaga Kerja Sukarela (TKS).

Sementara, pantauan sejumlah wartawan di ruang farmasi Puskesmas tersebut terlihat sejumlah kotak obat terpajang dengan rapi di beberapa rak. (mkc)